SKYGOAT LOCK
Cara Menjaga Kesehatan Saat Hamil - susukambingetawaskygoat14

Rabu, 10 Desember 2014

Cara Menjaga Kesehatan Saat Hamil

Cara menjaga kesehatan saat hamil
Ketika seorang ibu tengah mengandung atau hamil, suatu hal lazim jika ia mengalami sejumlah gangguan kesehatan seperti badan terasa lemah, lesu, dan kurang bersemangat. Namun, patut disadari bahwa gejala-gejala tersebut bukanlah penyakit.

Memang betul bahwa seorang ibu seringkali mengalami berbagai gejala yang mengindikasikan mengidap suatu penyakit. Tapi tidak lantas masalah-masalah kesehatan tersebut membuat sang ibu tidak melakukan aktivitas keseharian dan hanya terbaring di tempat tidur. Ibu hamil tetap harus melakukan aktivitas sehari-hari secara normal meski tidak boleh terlalu kecapaian dan mengganggu perkembangan janin dalam kandungan.

Oleh sebab itu, ada beberapa hal yang harus diperhatikan ibu hamil (bumil) agar kandungannya tetap sehat dan tumbuh kembang dengan sempurna. Selain faktor makanan, aktivitas fisik seorang ibu juga mempengaruhi perkembangan sang bayi. Berikut hal-hal yang patut diperhatikan oleh seorang ibu hamil. 


Cara Menjaga Kesehatan Saat Hamil 

 1. Makanan sehat
Pada saat hamil, anda harus memperhatikan kandungan dan jumlah nutrisi yang anda konsumsi. Usahakan untuk makan secara teratur dengan menu seimbang 4 sehat 5 sempurna dan mencukupi kebutuhan sayuran dan buah-buahan.

Ibu hamil juga terkadang dianjurkan oleh dokter untuk berdiet (mengatur pola makan). Tapi jika anda memang tidak punya masalah dengan berat badan selama mengandung, maka mengkonsumsi camilan juga diperbolehkan. Karena biasanya nafsu makan ibu hamil akan meningkat.

Namun anda juga harus selektif dalam memilih camilan. Upayakan untuk memilih camilan yang menyehatkan dengan rendah lemak seperti keripik buah atau sari kacang hijau. Selain itu, vitamin dan suplemen yang disarankan dokter juga tidak boleh terlewatkan.

2. Olahraga rutin
Sedang mengandung atau hamil bukan jadi alasan bagi anda untuk bermalas-malasan di kasur dan enggan berolahraga. Meski tengah hamil, anda tetap direkomendasikan untuk berolahraga khusus ibu hamil, seperti aerobic, yoga, atau berenang sesuai petunjuk instruktur kehamilan.

Setidaknya, anda harus berolahraga ringan dengan berjalan kaki setiap hari minimal 10 menit dan berolahraga biasa minimal seminggu sekali. Dengan membiasakan berolahraga saat hamil, terutama minggu-minggu terakhir jelang kelahiran akan membuat proses persalinan makin mudah.

3. Istirahat cukup
Bekerja saat hamil memang tidak dilarang. Namun anda juga musti pandai mengatur jadwal istirahat. Anda bisa melakukan istirahat ringan dengan memejamkan mata selama 10-15 menit ketika jam makan siang untuk merileksasi pikiran anda.

Anda bisa juga merebahkan badan selama beberapa menit. Ambil napas dalam-dalam dan hembuskan dalam hitungan 3 x 8 hitungan. Di malam hari, ibu hamil disarankan untuk berisirahat/tidur 6 jam atau lebih. Karena saat ibu hamil tidur, perkembangan janin akan meningkat secara pesat.

4. Menjaga kebersihan
Seorang ibu hamil juga patut menjaga kebersihan diri, makanan, dan lingkungan. Karena saat hamil, anda akan sering berkeringat dan buang air kecil yang memungkinkan tubuh anda terkena kuman dan bakteri.

5. Melakukan pemeriksaan rutin
Untuk mengetahui perkembangan janin dan kondisi kehamilan, anda disarankan untuk melakukan pemeriksaan rutin ke dokter atau bidan. Perhatikan juga saran atau diagnosa yang diberikan dokter/bidan terkait kehamilan anda. Dan yang patut diingat bahwa, sang ibu hamil harus tetap tenang dan rileks agar perkembangan bayi dalam kandungan bejalan sempurna.

Nah, itu tadi 5 tips sederhana untuk menjaga kesehatan selama kehamilan. Selain menjaga kesehatan fisik, seorang ibu hamil juga sangat dianjurkan untuk menjaga mental dan mengontrol emosi. Karena hal itu dapat berpengaruh langsung terhadap tumbuh kembang bayi dalam kandungan.


Baca juga: Cara Menjaga Kesehatan Mulut

Tidak ada komentar:

Posting Komentar